Kota Tua Lijiang terletak di ketinggian 2.400 meter di barat daya Yunnan, Cina, dengan serangkaian jalur akses melalui pegunungan di sekitarnya. Arsitekturnya memadukan unsur dari beberapa budaya yang membaur selama berabad-abad.
Sistem suplai air Lijiang sangat kompleks dan cerdas yang hingga kini masih berfungsi efektif. Gunung Salju Yulong merupakan sumber sungai dan mata air yang mengairi dataran dan memasok Telaga Heilong, dari mana saluran air masuk ke jaringan saluran dan kanal kota.
Kota Tua Lijiang terdiri dari tiga bagian komponen: Kota Tua Dayan (termasuk Telaga Heilong), kluster perumahan Baisha dan perumahan Shuhe. Kota Tua Dayan didirikan pada dinasti Ming sebagai pusat ekonomi dan termaasuk kantor pemerintah Prefektur Lijiang Junmin; paviliun Yizi dan Menara Guabi – sisa-sisa kompleks Mujia dan arsitektur Yuquan di Taman Heilongtan.
Tiga bagian Kota Tua Lijiang tersebut secara keseluruhan mencerminkan fitur sosial, ekonomi dan budaya dari periode yang berbeda. Sumber air dan kondisi topografi alam pegunungan membentuk pemukiman luar biasa yang menggabungkan tradisi pemukiman kaum Naxi, Han, Bai, dan Tibet.
Terdapat banyak rumah berlantai dua, beratap genteng, berbingkai kayu perpaduan arsitektur Han dan Zang dengan gerbang melengkung, dinding layar, halaman, dan balok atap berukir mewakili budaya Naxi dalam deretan rumah-rumah yang mengikuti kontur lereng gunung. Ukiran kayu yang rumit dengan elemen domestik dan budaya – tembikar, alat musik, bunga, dan burung.
Klaster perumahan Shuhe, berada 4 km dari Kota Tua Dayan, 8 km ke utara adalah klaster perumahan Baisha. Rumah-rumah di sini disusun menurut sumbu utara-selatan di sekitar alun-alun bertingkat. Kompleks ibadah meliputi aula dan paviliun berisi 40 lebih lukisan dari awal abad 13, dengan subjek Buddha, Taoisme, dan kehidupan kaum Naxi, menggabungkan unsur budaya kaum Bai. Pemukiman yang bertengger di pegunungan ini mencerminkan perpaduan budaya lokal, adat istiadat, dan tradisi selama beberapa abad.
Ruang kotanya hidup, sistem airnya bekerja, kompleks bangunan harmonis, tempat tinggal nyaman dengan ukuran yang sesuai, lingkungan menyenangkan, dan keunikan seni lokal yang unik bergabung membentuk contoh habitat manusia yang luar biasa.
Sejak abad ke-12 Kota Tua Lijiang merupakan kota penting sebagai pusat distribusi barang antara Sichuan, Yunnan, dan Tibet, termasuk dalam Jalur Sutra di selatan bergabung dengan Jalur Chama Kuno (Teh dan Kuda). Karenanya Lijiang menjadi pusat komunikasi ekonomi dan budaya antara berbagai etnis seperti Naxi, Han, Tibet dan Bai. Pertukaran budaya dan teknologi selama 900 tahun menghasilkan arsitektur, seni, tata kota dan lanskap lokalnya tersendiri, kehidupan sosial, adat istiadat, seni, kerajinan dan fitur budaya lainnya merupakan pembauran esensi Han, Bai, Tibet dan kelompok etnis lainnya.
Kota Tua Lijiang mengintegrasikan pegunungan, sungai, pepohonan, dan arsitektur untuk menciptakan habitat manusia, menampilkan kesatuan antara manusia dan alam.
Dengan pegunungan membentang sebagai pelindung di utara dan dataran di timur dan selatan, Kota Tua Lijiang memiliki koneksi geometris dan tata letak ekologis yang baik. Sistem air bercabang berasal dari gunung yang tertutup salju abadi mengalir melalui desa-desa dan lahan pertanian. Telaga Heilong beserta sumur dan mata air yang tersebar merupakan sistem air yang lengkap, memenuhi kebutuhan sehari-hari, produksi dan pencegah kebakaran. Air memainkan peran penting dalam gaya arsitektur, tata kota, dan lanskap. Jalan utama dan gang-gang kecil dibangun di dekat kanal dan beberapa bangunan serta jembatan dibangun melintasi kanal.
Area properti Dayan, tata kota klaster perumahan Baisha, dan klaster perumahan Shuhe di Kota Tua Lijiang, morfologi perkotaan, lanskap jalan, dan gaya arsitektur dinasti Ming dan Qing, keasliannya bertahan secara keseluruhan, terlepas dari berbagai gempa bumi kecil dan besar. Pusaka takbenda termasuk budaya Dongba, karakter Naxi, dan keterampilan membangun tempat tinggal tradisional di Kota Tua Lijiang telah diwariskan dan dipromosikan seiring dengan perkembangan masyarakat Naxi.
Perlindungan dan pengelolaan Kota Tua Lijiang mematuhi UU Tiongkok tentang Perlindungan Peninggalan Budaya, Peraturan tentang Perlindungan Kota, Kampung, dan Desa Sejarah dan Budaya Terkenal. Mereka menanggapi secara positif pemantauan reaktif yang dilakukan oleh Komite Pusaka Dunia, dengan hati-hati menerapkan keputusan Komite, dan mengorganisir lembaga profesional dan pakar untuk meningkatkan penelitian tentang Nilai Universal Luar Biasa Kota Tua Lijiang; mereka telah menyiapkan Rencana Induk Konservasi Kota Tua Lijiang sebagai Situs Warisan Budaya Dunia, Panduan Perbaikan Tempat Tinggal Rakyat, Panduan Perlindungan Lingkungan, Rencana Pengembangan Usaha, dan Rencana Pengelolaan; mereka telah memperkuat kontrol dan manajemen atas pengembangan pariwisata dan komersial di sekitar properti dengan menyesuaikan area perlindungan.